Muliainfo.com -Makassar – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kepala Sekolah Dan Keluarga Besar UPT SPF SD Inpres Kampus Unhas 1, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh tenaga pendidik, peserta didik, orang tua, serta masyarakat sekitar. (29/03/2025)
Dalam suasana penuh kebersamaan dan suka cita, beliau mengajak semua pihak untuk menjadikan momen ini sebagai ajang mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan.
"Hari Raya Idul Fitri adalah hari kemenangan bagi kita semua setelah sebulan penuh menjalani ibadah di bulan suci Ramadan. Ini adalah waktu yang tepat untuk saling memaafkan dan memperkokoh persaudaraan. Saya, mewakili keluarga besar UPT SPF SD Inpres Kampus Unhas 1, mengucapkan Taqabbalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan batin. Semoga segala amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT dan kita kembali ke fitrah yang suci," ujar Risnina.
Lebih lanjut, beliau berharap agar Idul Fitri tahun ini membawa keberkahan dan motivasi baru dalam dunia pendidikan.
"Setelah menjalani Ramadan yang penuh makna, semoga kita semua diberi kekuatan dan kelapangan hati untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan serta membentuk generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan berdaya saing," tambahnya.
Dalam kesempatan ini, Risnina juga mengajak seluruh keluarga besar sekolah untuk terus menjaga nilai-nilai kebersamaan, gotong royong, serta semangat belajar dan mengajar demi menciptakan lingkungan pendidikan yang harmonis, nyaman, dan inspiratif.
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H! Semoga kebahagiaan, kedamaian, dan keberkahan senantiasa menyertai kita semua.
*Yahya